DD Cream Wardah C-Defense With Vitamin C Supaya Wajah Glowing


DD Cream Wardah C-Defense

Memiliki wajah yang bersih, cerah dan bersinar merupakan harapan banyak wanita. Cream biasanya di pakai untuk mendapatkan hasil make up yang kelihatan lebih nyatu dengan kulit. Ada beberapa jenis cream, diantaranya BBcream, CC-Cream, dan DD-Cream. Masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan. DD-Cream sendiri merupakan gabungan antara BBcream dan CC-Cream. Sehingga teksturnya lebih ringan dan agak cair. Begitu juga dengan DD-Cream wardah ini. Cream dengan tekstur lembut dan nyaman di kulit. Kombinasi lightening, tabir surya dan anti oksidan untuk kulit tampak bercahaya. Mengandung vitamin B3 yang membantu kulit tampak lebih cerah. Dilengkapi dengan vitamin E sebagai antioksidan serta allantoin yang membantu regenerasi alami kulit.

Dari hasil pemakaian kami DD-Cream ini terbukti memiliki teksture yang lembut. Kombinasi antara BB-Cream dan CC-Cream membuat cream ini lebih ringan di gunakan untuk make up sehari-hari. Terasa nyaman di kulit, serta melembabkan. DD Cream Wardah C-Defense With Vitamin C memiliki dua varian warna, yaitu shade Natural dan Light. 

Dua-duanya sama bertekstur lembut, ringan dan nyaman di pakai, perbedaannya hanya pada warna saat di aplikasikan. Tinggal kalian cocokan saja dengan warna kulit kalian. Meski begitu cream ini dijamin tidak memberikan efek seperti memakai topeng. Mudah di aplikasikan baik pakai tangan atau pun brush atau sponge. Hanya saja untuk hasil yang lebih merata sebaiknya gunakan brush atau sponge.

Tentunya produk ini memiliki kelebihan dan kekurangan. Untuk pengunaan pada jenis kulit kering, cream ini bagus sebab melembabkan dan terlihat glowing. Penggunaan dalam waktu setengah hari masih bertahan, tidak luntur. Kecuali saat wudu. Meski begitu biasanya hanya luntur sedikit. 

Cocok sekali untuk wajah dengan jenis kulit kering. Untuk kulit berminyak atau kombinasi, cream ini tidak sebagus saat digunakan pada kulit kering. Hal ini di karenakan oil control dari cream ini kurang. Namun bukan berarti cream ini jelek. Kalian masih tetap tampak glowing, hanya perlu sedikit touch up.

Perbedaan shade light dan natural. Tidak berbeda jauh, ini hanya tentang selera kalian masing-masing. Bagi yang ingin terlihat sederhana atau look natural, shade natural sangat di rekomendasikan. Ia akanmembuat dandanan kita tidak menor. Untuk kalian yang senang terlihat memiliki efek lebih bercahaya atau terang, pilihan shade light merupakan pilihan tepat. 

Kekurangan produk ini adalah tidak begitu mengcover komedo, plek hitam, kemerahan atau bekas jerawat. Dikarenakan teksturnya yang tipis. Area yang berkomedo akan kelihatan keluar seolah berdiri, kita masih bisa mensyiasati dengan rajin membersihkan komedo. 

Kami sarankan dengan terapi sedot komedo di layanan jasa faical wajah. Kemudian untuk mengcover plek wajah, kemerahan atau bekas jerawat selagi masih yang batas tidak parah, kita bisa mengakalinya dengan menambah layer atau menimpak lagi cream tersebut. Bisa juga dengan pengunaan bedak yang dapat mengcover hal tersebut.

Secara keseluruhan  DD Cream Wardah C-Defense With Vitamin C terbukti membuat  wajah  kelihatan glowing setiap hari. Harganya terjangkau. Agar semakin cantik kamu perlu tren fashion hijab instan terbaru, jilbab instan untuk pipi tembem di Sini



Posting Komentar untuk "DD Cream Wardah C-Defense With Vitamin C Supaya Wajah Glowing"

Back To Top